Wednesday, January 20, 2016

Beatboxer Perlu Menjadi Diri Sendiri

self

Apakah sobat pernah merasakan kalau sobat berpura-pura menjadi orang lain? Pasti sobat merasa tidak nyaman. Begitu juga dengan Beatboxer, kita harus memiliki pribadi di dalam Beatbox.
 

Sayangnya, menjadi diri sendiri di dalam Beatbox juga tidaklah gampang. Salah satunya adalah saya. Saat dulu saya bukan Beatboxer yang menjadi diri sendiri dan selalu ingin membandingkan dengan orang lain. Lalu saya sadar hal tersebut tidak akan membuat diri saya berhasil mengejar target.
 

Kali ini saya akan memberikan tips supaya sobat bisa menjadi Beatboxer yang menjadi diri sendiri. Saya telah mempelajarinya saat mencoba menjadi diri sendiri. Berikutlah tips-tips nya. Baca sampai keseluruhan artikel ini ya sobat.

Artikel lainya: Perlunya Menjaga Tempo untuk Beatboxer


1. Terima diri sobat apa adanya

Kalau sobat selama ini selalu berpura pura menjadi Beatboxer yang handal, karena sobat terlalu banyak menganggap bahwa diri sobat banyak kekurangan, ubahlah dari sekarang juga. Dan terimalah kekurangan pada diri sobat yang akan membuat orang lain kagum atas usaha sobat.

Jangan marah dan jangan malu kalau sobat mempunyai banyak kekurangan yang berhubungan dengan Beatbox.

Sebagai contoh, sobat mempunyai kekurangan fisik pada bagian tenggorokan, dan sobat tidak bisa menguasai effect sound Dheeptroath, sedangkan rata-rata Beatboxer bisa menguasai effect sound Dheeptroath. Tetapi jangan malu, sobat bisa berusaha untuk menguasai effect sound yang lainya.

Dengan menerima semua kekurangan yang sobat miliki, sobat jujur dan mempercayai diri sendiri untuk bahagia. Kalau bukan sobat sendiri, siapa yang akan menerima diri sobat sebaik sobat?

2. Kenali diri sobat sendiri


Kenalilah diri sobat sendiri. Dimana kelemahan dan kelebihan sobat. Dengan mengenali diri sobat sendiri, sobat akan mampu untuk menjadi Beatboxer yang menjadi diri sendiri. Beberapa pertanyaan dibawah ini akan membuat sobat mudah mengenali diri sendiri.

•    Apa kekuatan dan kelemahan sobat dalam Beatbox?
•    Bagaimana cara sobat belajar Beatbox?
•    Apakah sobat bahagia karena pujian?
•    Beatboxer seperti apakah yang benar-benar sobat inginkan?

3. Jadikan kekuatan sobat sebagai identitas diri

Dari menjawab beberapa pertanyaan di atas, kemungkinan besar sobat akan tahu kekuatan sobat di dalam Beatbox. Nah, jadikan kekuatan tersebut sebagai identitas diri sobat.
 

Sebagai contoh, kalau kekuatan sobat dalam effect sound dan mempelajari effect sound Beatbox dalam waktu singkat, maka jadikanlah identitas diri sobat walaupun sobat hanya menguasai sedikit tekhnik.

4. Jangan mengkhawatirkan apa yang orang lain katakana atau pikirkan

Berpura-pura menjadi Beatboxer yang professional itu mungkin salah satu ketakutan sobat yang terlalu mengkhawatirkan perkataan orang lain.
 

Untuk menghilangkanya, janganlah khawatirkan perkataan orang lain lebih baik fokus kepada apa yang akan membuat mereka bangga kepada diri sobat.
 

Mengapa harus tidak mengkhawatirkan perkataan orang lain? Itu karena sobat tidak bisa mengendalikan perkataan dan pikiran orang lain.
 

Tampilah seperti apa yang diri sobat inginkan. Lakukan apa yang sobat senangi. Dan senangkan diri sobat.

5. Fokus kepada target sobat

Cara lainya untuk menjadi Beatboxer yang menjadi diri sendiri adalah fokuslah kepada target yang akan membuat orang lain bangga.
 

Contoh: Sobat ingin bercita-cita menghibur orang lain dan memberi manfaat kepada orang lain dengan cara sobat bisa menguasai hal seputar Beatbox.
 

Fokuslah untuk mempelajari hal seputar Beatbox dan bereksperimen dengan menciptakan hal baru.
 

Dalam prosesnya, sobat akan menghadapi rintangan dan hambatan. Itu normal dan tetaplah fokus kepada target yang sobat menginginkan untuk mencapainya.

Artikel terkait: Beatbox tidak Boleh Putus Asa

6. Cintai apa yang sobat pelajari

Saat berfokus mempelajari Beatbox, tentu sobat harus mencintainya saat mempelajarinya. Kalau sobat tidak mencintainya kemungkinan sobat akan putus asa.
 

Jangan pernah ragu atau takut kalau sobat tidak akan mencapai apa yang sobat impikan. 
Solusinya sobat cukup mencintai apa yang sobat pelajari.

7. Jangan bandingkan diri sobat dengan orang lain

Seiring berjalanya waktu, sobat akan meraih kesuksesan, entah itu kesuksesan saat mempelajari berbagai effect sound atau kesuksesan saat membuat pattern yang cukup bagus. Syukuri kesuksesan tersebut dan jangan bandingkan kesuksesan sobat dengan kesuksesan orang lain.
 

Selalu syukuri kesuksesan dari hal yang kecil atau hal yang besar. Dan ingat teruslah berusaha menggapai kesuksesan lainya.
 

Sebagai contoh, saat sobat mempelajari Beatbox, sobat hanya bisa menguasai 2 effect sound dalam waktu satu bulan. Syukuri hal kecil tersebut dan jangan bandingkan diri sobat dengan Beatboxer lain yang bisa menguasai lebih dari 2 effect sound dalam waktu 1 bulan.
 

Mengapa? Karena kalau sobat memaksakan diri untuk menguasai banyak effect sound Beatbox dalam waktu satu bulan, sobat mungkin belum siap. Bisa jadi sobat tidak perlu menguasai banyak effect sound dalam waktu satu bulan karena mungkin situasi dan kondisi sobat berbeda dengan orang lain.

Baca Juga:Beatbox ada Pantanganya?

Kesimpulan

Menjadi Beatboxer yang menjadi diri sendiri itu tidaklah sulit. Cobalah mempraktikan ketujuh langkah diatas untuk melatih menjadi Beatboxer yang menjadi diri sendiri. Yakinlah cepat atau lambat sobat akan menjadi Beatboxer yang apa adanya dan sobat akan menikmati hidup sebagai seorang Beatboxer.
 

Silahkan komentar dibawah apa yang sobat hasilkan setelah membaca keseluruhan artikel ini.
 

Oke sobat.
 

Hanya segitu saja yang saya sampaikan di artikel tips kali ini yaitu “Beatboxer Perlu Menjadi Diri Sendiri”. Mohon maaf kalau ada sepenggal kalimat yang tidak mengerti. Kunjungi terus Blog ini dan dapatkan informasi baru seputar Beatbox.
 

Jangan lupa masukan email sobat dan klik tombol subscribe di pojok kanan atas. Ini berguna untuk sobat yang ingin mengetahui artikel terbaru yang saya post. Dan akan terkirim melalui email sobat.
 

Kalau sobat ingin menyampaikan sesuatu baik itu pesan atau kritikan bisa mengirimkanya melalui email saya ikmalseptiana29@gmail.com
Rekomendasi Untuk Anda × +
Powered by Blogger.